Kebutuhan akan Relokasi Data Center disetiap pelanggan, didasarkan atas kebutuhan yang bervariatif, mulai dari faktor efisiensi, manageable, hingga faktor regulasi institusi itu sendiri. Berdasarkan pengalaman Relokasi Data Center selama ini, kami telah melakukan 4 tipe pekerjaan Relokasi Data Center yang berbeda-beda, diantaranya sebagai berikut :
- Relokasi sebuah Data Center, dari Lokasi-A ke Lokasi-B (Pindah Kawasan)
- Relokasi sebuah Data Center, dari Gedung-A ke Gedung-B (Dalam satu Kawasan)
- Relokasi sebuah Data Center, dari Lantai-A ke Lantai-B (Dalam satu Gedung)
- Relokasi beberapa Data Center, ke satu Lokasi Data Center tujuan (Pindah Kawasan)
Pada services ini, akan kami awali dengan site survey di Lokasi Awal, mendokumentasikan kondisi existing, jika tidak ada penambahan atau perubahan perangkat, serta tidak adanya penambahan Cabinet Rack, selanjutnya hal yang sama kami lakukan di Lokasi Tujuan. Tahapan selanjutnya, kami akan membuat Shop Drawing 3D dan Time Schedule secara detil, sehingga Calon Palanggan kami dapat melihat secara Detil Tahapan Pekerjaan Relokasi yang akan kami lakukan saat implementasi dilaksanakan, walaupun hanya bersifat simulasi diatas kertas.
Untuk opsi services pekerjaan Relokasi Data Center akan kami tawarkan secara detil, dengan meliputi banyak hal, beberapa diataranya sebagai berikut :
- Site Survey
(Dokumentasi dan Estimasi semua item yang akan direlokasi, termasuk dimensi masing-masing perangkat yang akan berhubungan dengan Dimensi Packing yang akan kami fabrikasi secara custom) - Tehnical Meeting
(Membahas Konfigurasi Cabinet Rack dan Konfigurasi Perangkat di Lokasi Awal dan Lokasi Tujuan) - Labeling Awal
- Full Backup Systems
- Shutdown (Semua Perangkat, UPS dan Panel Electrical Data Center di Lokasi Awal)
- Unplug semua Cabling Systems
- Unmounting semua Perangkat
- Packing semua Perangkat (Opsi Material Packing : Silica Gel, PVC Wrapping, Packing Kardus, Label Packing)
- Transportasi (Dimensi kendaraan untuk kebutuhan mobilisasi, akan kami sesuaikan dengan jumlah perangkat)
- Jasa Pengawalan Pihak Keamanan saat pergerakan di Area Public (Pengawalan dari Lokasi Awal ke Lokasi Tujuan)
- Asuransi Perangkat
- Dll… (Detilnya akan kami presentasikan saat Technical Meeting di Site Project)
Dari semua item opsi yang kami tawarkan tersebut, anda bisa menggunakan opsi services kami secara parsial atau menyeluruh, atau semua opsi services tersebut anda percayakan kepada kami.